PEMBUATAN KERAJINAN DOMPET RAJUT BERTEMA KELAUTAN DARI BAHAN BENANG NYLON
PEMBUATAN
KERAJINAN DOMPET RAJUT
BERTEMA
KELAUTAN
DARI
BAHAN BENANG NYLON
A.
DESKRIPSI
KARYA
Pada
saat ini kerajinan rajut menjadi trend
seiring bermunculannya outlet-outlet kerajinan
rajut ternama di Yogyakarta yang menjual
rajutan impor. Harga kerajinan rajutpun tidak murah, bahkan toko-toko sudah
mematok harga tinggi untuk aneka karya rajut seperti tas, baju, dompet, dan
berbagai jenis aksesoris. Dengan tingginya harga kerajinan ini, banyak orang
mulai tertarik untuk belajar merajut, baik melalui kursus maupun internet dan
buku. Karena mengikuti perkembangan saat ini,kami membuat produk kerajinan
rajut berupa dompet rajut.
Tema
yang diangkat dalam pembuatan produk ini adalah kelautan. Jadi, motif rajut
yang kami pilih adalah motif kerang dan bintang laut dengan warna benang
kombinasi biru muda, biru tua, dan warna putih. Tema ini kami angkat sebagai
bentuk ekspresi seni kami terhadap berbagai kerusakan alam, terutama lautan,
dan sebagai bentuk kampanye kami agar manusia lebih peduli dengan kelangsungan
hidup satwa laut.
B.
FUNGSI
KARYA
Sebagai
barang kerajinan, tentunya dompet rajut ini dapat dipergunakan untuk melengkapi
kebutuhan penampilan wanita. Dompet yang cantik ini dapat berfungsi sebagai
tempat menyimpan uang maupun tempat pensil yang “kekinian”.
Sebagai
ungkapan rasa seni, melalui dompet ini kami ingin menggugah kesadaran bahwa
kita perlu menjaga bumi tempat kita hidup melalui motif dan replika binatang laut,
yang kami tegaskan berupa kalimat nasehat pada package atau kemasan dompet
C.
BAHAN
DAN CARA PEMBUATAN
Bahan yang diperlukan
adalah:
1. Benang
Nylon warna biru, putih, dan gradasi biru untuk dompet
2. Benang
nylon warna coklat muda untuk aksesoris bintang laut.
3. Manik
Mutiara untuk hiasan
4. Ritsleting
20 cm warna putih
5. Kain
puring warna putih keunguan
6. Benang
jahit putih
7. Lem
lilin
Alat yang digunakan:
1. Jarum
rajut/ hakpen/ hookpen ukuran 5
2. Gunting
3. Jarum
jahit
Cara Pembuatannya adalah
sebagai berikut:
1. Buat
rantai sebanyak 45 menggunakan benang gradasi biru tua-biru muda-putih
2. Lanjutkan
dengan tusuk single hingga membentuk dasar dompet, kemudian naik hingga
ketinggian 2 cm.
3. Lanjutkan
dengan motif kerang laut dengan benang putih hingga 5 putaran.
4. Lanjutkan
lagi dengan tusuk single menggunakan benang biru muda sebanyak 5 putaran.
5. Buat
hiasan bintang laut dengan benang nylon coklat dengan membuat simpul sebesar
jari tangan, kemudian dilanjutlan membuat 14 ½ dobel (half double crochet),
naik rantai sebanyak 5 rantai, turun tusuksar single, ½ double, double, dan
triple.lanjutkan dengan besar 3 rantai tiap segitiga bintang hingga mendapat 5
segitiga, dan menjadi bintang.
6. Pasang
furing, jahit dengan rapi, kemudian pasang ritsleting.
7. Terakhir
pasang hiasan bintang laut dengan lem lilin, tengahnya diberi manik-manik.
8. Sebagai
pelengkap, membuat kemasan dengan desain di Corel Draw dan mencetak (print out)
kemudian membentuk kotak kemasan sendiri.
2
D. ANALISIS BIAYA PRODUKSI
Perhitungan
biaya meliputi pembelian bahan baku dan biaya
tenaga kerja
Jumlah
|
Nama
bahan
|
Harga
(rupiah)
|
1 gulung
|
Nylon kombinasi
|
11.000
|
1 gulung
|
Nylon biru
|
11.000
|
1 gulung
|
Nylon putih
|
11.000
|
1 gulung kecil
|
Nylon coklat muda
|
1.500
|
½ m
|
Kain furing
|
3.000
|
1 gulung
|
Benang jahit putih
|
1.000
|
1 buah
|
ritsleting
|
1.500
|
1 buah
|
Lem tembak
|
8.00
|
1 buah
|
Manik
|
50
|
Total
biaya untuk bahan pokok dompet rajut adalah Rp. 40.850,00
Biaya
tenaga kerja adalah Rp.10.000,00 per buah.
Biaya
cetak print warna kemasan dan pembelian karton untuk dus adalah Rp. 10.000,00
Maka
total pengeluaran untuk pembuatan satu buah dompet rajut adalah Rp.40.850,00+
Rp.10.000,00+ Rp.10.000,00= 60.850
Harga
jual
satu dompet rajut ini adalah Rp.86.000,00
Laba
akan diperoleh yakni Rp.25.150,00/ buah.
E.
PROSPEK
KE DEPAN
Selain dipasarkan di Mirota Batik,
produk kerajinan ini akan dipasarkan secara online melalui blog. Apabila produk
kerajinan ini banyak diminati maka kami akan menambah jumlah produksinya, dan
membuka toko kerajinan sendiri.